Senin, 06 Maret 2017

Persamaan Reaksi



Persamaan Reaksi
Persamaan reaksi merupakan penulisan reaksi dengan menyatakan lambang unsur atau rumus kimia senyawa  yang terlibat dalam reaksi serta menunjukkan koefisien reaksi zat yang bereaksi sama dengan koefisien zat hasil reaksi.
Misal reaksi karbon dengan oksigen menghasilkan karbon dioksida.
C(S)+O2(g)à CO2(g)
Tanda panah menunjukkan arah reaksi atau “hasil reaksi”. Simbol fase zat berupa huruf kecil dalam kurung berupa s berarti padat, g berarti gas, l berarti cair, dan aq berarti larutan.
Penyetaraan persamaan reaksi merupakan penerapan hokum kekekalan massa dan teori atom Dalton, di mana tidak terjadi perubahan massa dan tidak ada atom yang hilang atau tercipta.
Langkah-langkah penyetaraan reaksi sebagai berikut.
1. Menulis persamaan kerangka yaitu reaksi yang belum setara dengan reaktan di ruas kiri dan hasil reaksi di ruas kanan.
2. Menetapkan koefisien zat yang paling kompleks sama dengan 1 (satu).
3. Setarakan dahulu unsur yang terkait langsung dengan zat yang diberi koefisien 1.
4. Setarakan reaksi dengan mengatur koefisien reaktan dan hasil reaksi yang lain.
Menyetarakan Koefisien Reaksi
- N2 (g)  +   H2 (g)    NH3 (g)
Secara langsung :
N2 (g)  +  3H2 (g)    2NH3 (g)
- Al (s)  +  O2 (g)    Al2O3 (s)
Dimisalkan a, b, c, ……
aAl (s)  +  bO2 (g)     cAl2O3 (s)
Al :                                         a   = 2c
O :                                          2b = 3c
Misal c = 1, maka :
a   = 2c = 2.1 = 2
2b = 3c = 3.1
b   = 3/2
Didapatkan :
a = 2                                       a = 4
b = 3/2    x2                         b = 3
c = 1                                       c = 2
jadi :
4Al (s)  +  3O2 (g)    2Al2O3 (s)
- Cu(s) + HNO3(aq) → Cu(NO3)2(aq) + NO2(g) + H2O(l)
Dengan bantuan oksidasi-reduksi :
Cu(s) + HNO3(aq) → Cu(NO3)2(aq) + NO2(g) + H2O(l)
Cu(s) + HNO3(aq)   → Cu(NO3)2(aq) + 2NO2(g) + H2O(l)
Yang lain menyesuaikan. Jadi :
Cu(s) + 4HNO3(aq) → Cu(NO3)2(aq) + 2NO2(g) + 2H2O(l)
Beberapa macam reaksi : 
- Reaksi Kombinasi/Penggabungan :
4Al (s)   +   3O2 (g)      2Al2O3 (s)
- Reaksi Penguraian :
Ca(HCO3)2 (s) → CaO (s) + 2CO2 (g) + H2O (l) 
- Reaksi Substitusi/Pertukaran :
Zn (s)   +   2HCl (aq)      ZnCl2 (aq)   +   H2 (g) 
- Reaksi Netralisasi/Penggaraman :
AgNO3 (aq) + HCl (aq) → AgCl (s) + HNO3 (aq)
HNO3 (aq) + NaOH (aq)  → NaNO3 (s) + H2O (l)
Contoh Soal= 
C6H14(g) + O2(g) à CO2(g) + H2O(g) 
(NH4)2CO3(s) + KOH(aq) à K2CO3(aq) + H2O(l) + NH3(g) 
P4O6(s) + H2O(l) à H3PO3(aq) 
(NH4)3PO4(aq) + Ba(OH)2(aq) àBa3(PO4)2(s) + NH3(g) + H2O(l)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar